Bismillahirrahmaanirrahiim
Ya Allah, aku mohon Engkau menjadikan hari ini lebih baik dari hari kemarin karena aku ingin menjadi hamba-Mu yang beruntung dan meraih kemenangan. Dan yang penting buka hati ini selalu berbuat baik, tidak hanya niat tapi amal nyata, Insya Allah.
Alhamdulillah hari ini aku diizinkan Allah untuk datang ke acara pelatihan Mind Power yang diadakan oleh School of Life yang dimotori Mas Gaw (Bayu Gautama) and friends. Padahal paginya, kepalaku sakit, perutku nggak enak, kenapa ya?, tapi aku cepat-cepat berdzikir: Yaa Syifa Yaa Syafii (Yaa Maha Mengobati, Yaa Maha Menyembuhkan).
Jam 08.30 aku berangkat dengan Aji. Sampai di lokasi, terlihat oleh Aji peserta yang tidak seumuran, dan sempat ngambeg di mobil, tapi aku bilang, lihat dulu, pasti ada manfaatnya. Maklum yang ikut usianya diatas 20 tahun, dan sudah bekerja.
Selama acara berlangsung, Aji memang tampak tidak nyaman, tapi aku mohon Allah untuk membuat dia tetap duduk dan mendengarkan, karena aku yakin, pasti ada yang nempel di pikirannya, walau hanya beberapa persen.
Alhamdulillah acara 3 jam berlalu dengan sangat cepat, aku banyak mendapatkan ilmu dari sharing para peserta, dan Insya Allah akan aku tulis di edisi rahmat, aku mendapat teman baru yang baik dimana aku bisa belajar, karena usia bukan jaminan untuk mengetahui semua ilmu, dan aku bersyukur Aji bertemu dengan salah seorang team SOL yang jago design grafis, yang cocok sama bidang yang sedang digeluti Aji (hari-hari di depan komputer bikin design).
Pas pulang aku bilang ke Aji, bahwa jangan berpersepsi jelek dulu kalau ikut acara yang terkadang pesertanya tidak seumur, tapi ambil manfaat dari orang-orang yang nggak seusia dengan kita, baik lebih tua maupun lebih muda.
Insya Allah, Aji mengerti dan dia nyaman setelah aku jelaskan, karena di dalam pelatihan ada istilah yang bisa membuat aku untuk mengingatkan Aji setiap pagi, afirmasi, orbit dan cakrawala.
Terima kasih untuk team School of Life, Mas Bayu Gautama, Mas Andhika, semoga kita dapat berbagi di kesempatan berikutnya, Power of Sharing atau Miracle of Sharing.
Miracle of Sharing, it is beautiful word, it is really meaningful, only for those who want to get the lessons from others.
Wass,
Danie
catatan: Danie, nama lengkapnya, Ismiradani Setiawan, adalah satu dari 17 peserta dalam School of Life, chapter 1: Mind Power
2 comments:
pupuk organik : penggunaan pupuk organik akan meningkatkan kesuburan tanah.
This is a grreat blog
Post a Comment